Menghadapi perkembangan teknologi sekarang ini benar-benar harus dipaksa karena kondisi, bagaimana tidak, untuk mengurangi pertumbuhan penularan virus covid19, pemerintah memberikan peraturan pembatasan kegiatan masyarakat. Hal ini berimbas pada aktifitas perkantoran yang sekarang mulai mengatur jumlah pekerja di kantor.
Salah satu cara beradaptasi dengan konsisi sekarang ini ialah, memaksimalkan teknologi untuk membantu tetap produktif dan tetap aman dalam beraktifitas. salah satu hal yang sekarang menjadi umum ialah kegiatan rapat daring yang dilakukan oleh perusahaan-perusahaan yang memang sudah siap dengan infrastrukturnya.
Dengan teknologi internet, perusahaan dapat membuat rapat daring bersama mitra maupun karyawan disaat meeting kapan saja. tetapi hal lain yang menjadi kendala adalah, kualitas jaringan internet yang ada harus mampu memberikan layanan stabil dan meminimalisir lost signal, hal ini akan menyebabkan ketidaknyaman terjadi ketika proses rapat daring ini berlangsung.
PT DES Teknologi Informasi atau bisa disebut dengan DESNET, sebagai penyedia jasa layanan internet, berupaya penuh meningkatkan produk dan layanan dalam memberikan solusi kreatif untuk setiap pelanggan. Salah satunya ialah dengan adalah solusi aplikasi absensi karyawan dengan brand Absenku Profesional.
Solusi Absenku Profesional ini, diharapkan mampu memberikan manfaat bagi perusahaan-perusahaan maupun organisasi pemerintah yang tetap dapat produktif walaupun bekerja di rumah (WFH).
KENAPA TETAP BISA KERJA PRODUKTIF?
Absenku Profesional menawarkan cara baru dalam menjaga kinerja karyawan, salah satunya ialah menjaga kehadiran karyawan tetap aktif walaupun tidak bekerja ke kantor.
BISA HADIR TANPA HARUS PERGI KE KANTOR
Dengan menggunakan Absenku Profesional, karyawan dapat tetap hadir walaupun tidak harus dikantor, mereka cukup melakukan presensi kehadiran dengan menggunakan smartphone mereka. seorang manager atau pimpinan perusahaan pun juga akan mendapatkan laporan kehadiran dengan dasbor yang disediakan oleh Absenku Profesional.
DAPAT MELAPORKAN AKTIFITAS PEKERJAAN
Setiap karyawan yang bekerja dirumah ataupun bekerja secara mobile, mereka dapat melaporkan aktifitasnya melalui Aplikasi Absenku Profesional, informasi yang diberikan juga dapat berupa foto/gambar yang diambil dari lokasi karyawan serta sebuah catatan aktifitas yang bisa dilampirkan saat mengirimkan ke kantor. Jika perusahaan Anda memiliki beberapa aturan yang harus ditaati saat bekerja diluar kantor, Absenku dapat diatur sesuai rule perusahaan.
SANGAT FLEKSIBEL DAN DAPAT DI SESUAIKAN
Bagi sebagian perusahaan, mungkin tidak cocok dengan aplikasi Absenku Profesional, beberapa faktor seperti, informasi yang ditampilkan tidak sesuai dengan harapan perusahaan, rule atau cara absensi yang berbeda dengan pengaturan yang ada. Tetapi dengan adanya kebutuhan ini, Absenku Profesional menawarkan solusi kreatif bagi perusahaan yang ingin mengembangkan Absenku Profesional sesuai dengan kebutuhannya.
LAPORAN INSTAN DAN SIAP UNDUH
Bekerja dengan Absenku Profesional seperti memiliki partner digital yang mengerti tugas dan pekerjaan sebagai seorang pengelola karyawan (HRD). hal ini menjadi hal yang mudah dilakukan di Absenku Profesional karena Anda tidak perlu mengolah laporan presensi karyawan dengan spreadsheet. Cukup atur laporan sesuai waktu yang Anda inginkan lalu unduh atau export ke dalam format file yang Anda butuhkan.
AMAN DAN TETAP NYAMAN
Bagi Anda yang merasa khawatir aplikasi Absenku Profesional disalah gunakan oleh karyawan untuk mencurangi lokasi kehadiran, Absenku Profesional telah dibekali dengan fitur anti fake GPS. Jika karyawan mencoba menggunakan Fake GPS, Aplikasi Absenku tidak dapat dioperasikan sampai pengguna menghapus / menonaktifkan Fake GPS. Banyak dari karyawan memahami teknologi ini dapat memata matai aktifitas karyawan. tetapi sebenarnya tidak begitu. Fitur GPS ini hanya bekerja saat karyawan melakukan presensi kehadiran dan saat mereka pulang.