Absenku Professional

Master Data > Karyawan

Pada halaman karyawan ini Anda dapat mulai menambahkan data-data yang berhubungan dengan data diri karyawan yang terdiri dari :

  • Data Diri
  • Data Keluarga
  • Data Pendidikan
  • Pengalaman Kerja
  • Karir Pekerjaan
  • Sertifikat/Pelatihan
  • Akses Akun
  • Kelengkapan File

  1. Tombol “Tambah Data” untuk memulai menambahkan data karyawan
  2. Informasi data karyawan yang sudah terdata akan muncul pada tabel ini.

Cara Menambah Data Karyawan #

Silakan masuk ke menu Master Data > Karyawan, kemudian klik tombol yang berada pada sisi kanan atas dengan nama “Tambah Data

Silakan Anda terlebih dahulu untuk mengisi informasi yang wajib di isi atau yang bertanda * kemudian simpan.

  1. Silakan isi Data Akun, username untuk karyawan Anda
  2. Silakan isi Password untuk karyawan Anda.
  3. Klik simpan untuk menyimpan data karyawan.

*Jika Anda lupa akses akun karyawan Anda, Silakan menuju menu “Akses Akun” untuk mengedit atau melakukan reset password.

Silakan lanjutkan melengkapi data karyawan jika Anda ingin melengkapinya, kemudian simpan data karyawan dengan memilih tombol “Simpan” yang berada pada sisi paling bawah formulir.

Akses Akun #

Pada halaman Akses Akun Anda akan melihat beberapa konfigurasi akun seperti informasi username dan password, Kamera, Face Recognition, Lock device, Lock Lokasi.

  1. Username, informasi username untuk karyawan Anda, Anda dapat merubahnya melalui tombol “Edit data”
  2. Password, Jika karyawan Anda lupa password, Anda dapat melakukan reset password dengan mengubah melalui tombol “Edit Data”
  3. Kamera, secara default sistem kamera yang digunakan oleh aplikasi akan terpilih “Kamera Absenku” dimana dengan menggunakan kamera ini, Karyawan tidak bisa menggunakan aplikasi kamera dari pihak ketiga yang terpasang di smartphone mereka, dan secara otomatis akan mensetting kamera depan dan face recognition dalam proses absensi. 
  4. Tetapi Anda dapat mengganti kamera HP. jika Anda mengijinkan menggunakan kamera dari pihak ketiga di smartphone karyawan.
  5. Lock Face Recognition, fitur untuk mengaktifkan pengenalan wajah agar tidak dapat disalahgunakan karyawan dalam proses absensi.
  6. Jika ada kesalahan pengenalan wajah, Data Face Recognition dapat di reset ulang. biasanya hal ini terjadi ketika karyawan menggunakan masker ketika pertama kali menggunakan Data Face Recognition, lalu mereka tidak menggunakan masker saat melakukan absensi.
  7. Lock Device, aplikasi hanya dapat digunakan di satu perangkat. 
  8. jika Anda mengaktifkan fitur ini. karyawan tidak dapat menggunakan dua aplikasi sekaligus di ponsel yang berbeda, jika ingin mengganti perangkat baru. device ini perlu di reset ulang.
  9. Lock Lokasi Absen, Anda juga dapat memperbolehkan karyawan Anda melakukan Absensi di lokasi yang dipilih atau dapat melakukan absensi dimanapun saja.
  10. Informasi lokasi absen yang diijinkan karyawan.

Powered by BetterDocs

Open chat
1
Chat Us
Hallo, Ada yang bisa kami bantu ?